Beranda Budaya Ratusan Mantan Pejabat Badan Intelijen Israel Mossad Keluarkan Petisi Akhiri Perang di...

Ratusan Mantan Pejabat Badan Intelijen Israel Mossad Keluarkan Petisi Akhiri Perang di Gaza

3
0
Ratusan Mantan Pejabat Badan Intelijen Israel Mossad Keluarkan Petisi Akhiri Perang di Gaza



Ratusan Mantan Pejabat Badan Intelijen Israel Mossad Keluarkan Petisi Akhiri Perang di Gaza

Harianjogja.com, jakarta—Ratusan mantan pejabat badan intelijen Israel Mossad menerbitkan petisi baru pada Minggu (13/4/2025) malam. Mereka menyerukan segara diakhirinya perang di Gaza serta memfasilitasi pembebasan para sandera.

Menurut media IsraelSehari-hari Yedioth Ahronoth, surat yang diinisiasi mantan anggota Mossad Gail Shorsh tersebut, memiliki tanda tangan tiga mantan pemimpin Mossad yaitu Danny Yatom, Ephraim Halevy dan Tamir Pardo.

BACA JUGA: Liga Arab Sebut Israel Mengobarkan Perang di Palestina, Lebanon dan Suriah, Sengaja Melanggar Kesepakatan

Selain mereka, ada juga puluhan kepala departemen dan wakil kepala departemen lembaga itu. ini petisi kedua dalam 24 jam yang ditandatangani mantan dan anggota aktif pasukan keamanan Israel. Total lebih dari 250 mantan pejabat Mossad yang ikut menandatangani petisi itu.

Petisi tersebut menambah gelombang penolakan publik yang terus berkembang di kalangan lembaga keamanan Israel. Sejak Kamis, sedikitnya enam petisi telah ditandatangani oleh pasukan cadangan, perwira militer yang telah pensiun, serta para veteran dari berbagai cabang militer Israel.

Sebelumnya pada Minggu (13/4/2025) sekitar 200 dokter cadangan militer aktif juga menandatangani petisi yang menuntut diakhirinya perang dan pengembalian para sandera yang ditawan di Gaza.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Berita Google

Sumber: Antara



Source link